Terlupakan di Liverpool, Kini Jadi Incaran Real Madrid

Nasib bek tengah

Angkasa Bola Lounge Nasib bek tengah Liverpool, Joe Gomez, sedang tak pasti. Posisinya tergusur, meski sudah pulih dari cedera, karena performa Ibrahima Konate dan Joel Matip makin mengilap di tim utama. Dengan situasi tersebut, sejumlah klub besar mengejar Gomez.
Nasib bek tengah Liverpool, Joe Gomez, sedang tak pasti.Menariknya, yang mengejar Gomez adalah Real Madrid.

Real Madrid butuh

Gomez dilaporkan masuk ke dalam radar Real Madrid untuk memperkokoh lini pertahanan. Carlo Ancelotti, Pelatih Real Madrid, ternyata penggemar berat Gomez. Don Carletto ternyata memantau perkembangan Gomez saat masih menukangi rival Liverpool, Everton, dari 2019 hingga 2021. Meski demikian, ini menjadi transfer yang mengejutkan bagi bek asal inggris. Gomez tengah berjuang mati-matian untuk mendapatkan menit bermain di Anfield.

Kalah saing

Jurgen Klopp berada dalam situasi yang sepenuhnya terbalik dari musim lalu ketika mengalami krisis pemain belakang. Klopp bahkan harus sampai memainkan Jordan Henderson sebagai bek tengah di musim lalu. Klopp sekarang memiliki opsi yang berlimpah di sektor bek tengah, mulai dari Virgil van Dijk, Matip, Konate, Nathaniel Philips, hingga Gomez. Tiba pada musim panas 2021 lalu, Konate sudah bisa mengambil hati Klopp. Permainannya membuat Konate sering jadi pilihan utama Klopp sebagai tandem Van Dijk. Situasi ini membuat Gomez makin terpojok. Dia tampil tiga kali dengan total 12 menit saja. Angkasa Bola

Aston Villa juga tertarik

Aston Villa tertarik mendatangkan Gomez. Manajer Villa yang juga legenda Liverpool, Steven Gerrard, memprioritaskan untuk memperkuat barisan pertahanannya jelang bursa transfer januari 2022 mendatang. Gomez jadi pilihan utama Gerrard. Dari kacamata eks striker Aston Villa, Frank McAvennie, Gomez jadi pilihan yang tepat.

“Dia perlu diyakinkan untuk datang ke Aston Villa dan Gerrard bisa melakukan itu. Saya pikir dia masih memiliki hubungan yang baik dengan Liverpool. Gomez adalah pemain berkualitas dan cukup bagus untuk bermain di liverpool. Dia lebih banyak duduk di bangku cadangan musim ini. Dia kesal dengan situasinya dan main lebih sering. Kesepakatan pinjaman dengan opsi permanen bisa terjadi. Dia keluar dan membuktikan kepada Liverpool mengapa dia menjadi starter,” kata McAvennie

Nasib bek tengah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *